Senin, 11 April 2016

Bakat

Posted by PPL SD N 1 SEDAYU On 20.58.00
Kita tentu pernah mendengar apa itu bakat, namun apakah kalian tahu, apa itu bakat sebenarnya, bakat sebenarnya adalah potensi atau kemampuan diri yang terlihat dan mudah berkembang atau di kembangkan yang ada dalam diri kita, sehingga bakat dapat diartikan kemampuan yang menonjol pada diri seseorang, kemampuan tersebut menonjol pada bidang atau hal tertentu, semisalnya ada seseorang yang memiliki kecepatan lari tertinggi di kelasnya, maka dapat dikatakan, individu tersebut memiliki bakat dibidang lari, bakat tersebut dapat diperoleh dari bawaan lahir, sehingga bakat bisa di dapat dari kemampuan yang dimiliki keluarganya, misalnya individu tersebut memiliki kecepatan lari yang tinggi karena ayahnya merupakan pemain sepak bola, yang di kenal lincah dan memiliki gerakan yang cepat dalam berlari, bakat juga mempengaruhi seseorang dalam belajar, orang yang memiliki bakat dalam olahraga akan cenderung lebih cepat belajar di bidang keolahragaan, dan bakat setiap individu itu berbeda-beda sehingga antara individu yang satu dengan yang lain memiliki kemampuan yang tidak sama.
Menurutmu apa bakatmu?
Kira-kira apa potensi/kemampuan yang kamu miliki?
Agar lebih mengetahui tentang bakat coba perhatikan macam-macam bakat yang ada dalam diri manusia.
     Bakat umum, merupakan kemampuan yang berupa potensi dasar yang bersifat umum, artinya setiap orang memiliki.
    Bakat khusus, merupakan kemampuan yang berupa potensi khusus, artinya tidak semua orang memiliki misalnya bakat seni, pemimpin, penceramah, olahraga.
Selain itu bakat khusus yang lain, yaitu :

1.     


  • Bakat Verbal

Bakat tentang konsep – konsep yang diungkapkan dalam bentuk kata – kata. seberapa baik seseorang dalam mengerti ide-ide dan konsep-konsep yang dinyatakan dalam bentuk kata-kata, seberapa mudah seseorang dapat berpikir dan dapat memecahkan masalah-masalah yang dinyatakan dalam bentuk kata-kata.ini merupakan kecerdasan para ,presenter, pembawa berita, dan pengacara




  •  Bakat Numerikal

Bakat tentang konsep – konsep dalam bentuk angka. seberapa baik seseorang mengerti ide-ide dan konsep-konsep yang dinyatakan dalam bentuk angka-angka, seberapa mudah seseorang dapat berpikir dan memecahkan masalah dengan angka.ini merupakan kecerdasan para, ahli matematika, teller, dan ahli keuangan

  • Bakat Skolastik
Kombinasi kata – kata (logika) dan angka – angka. Kemampuan dalam penalaran, mengurutkan, berpikir dalam pola sebab-akibat, menciptakan hipotesis, mencari keteraturan konseptual atau pola numerik, pandangan hidupnya umumnya bersifat rasional. Ini merupakan kecerdasan para ilmuwan, akuntan, dan pemprogram komputer.






  • Bakat Abstrak
Bakat abstrak adalah bakat yang bukan kata maupun angka tetapi berbentuk pola, rancangan, diagram, ukuran – ukuran, bentuk – bentuk dan posisi-posisinya. Ini merupakan kecerdasan para perancang/desainer, animator, dan Television Editor








  • Bakat mekanik
Bakat ini merupakan bakat yang ahli di bidang tentang prinsip – prinsip umum IPA, tata kerja mesin, perkakas dan alat – alat lainnya. Ini merupakan kecerdasan para ahli mesin, perancang kendaraan, dan Montir

6.       




  • Bakat Relasi Ruang (spasial)
Bakat untuk mengamati, menceritakan pola dua dimensi atau berfikir dalam 3 dimensi. Mempunyai kepekaan yang tajam terhadap detail visual dan dapat menggambarkan sesuatu dengan begitu hidup, melukis atau membuat sketsa ide secara jelas, serta dengan mudah menyesuaikan orientasi dalam ruang tiga dimensi. Ini merupakan kecerdasan para arsitek, fotografer, artis, pilot, dan insinyur mesin.

  • Bakat kecepatan ketelitian klerikal
Bakat ini merupakan bakat yang ahli tentang tugas tulis menulis, ramu-meramu untuk laboratorium, kantor dan lain – lainnya. Ini merupakan kecerdasan para librarian/perpustakawan, pekerja kantor dan notulis







  • Bakat bahasa (linguistik)
Bakat tentang penalaran analistis bahasa (ahli sastra) misalnya untuk jurnalistik, stenografi, penyiaran, editing, hukum, pramuniaga dan lain – lainnya.


Gambar-Gambar yang Memotivasi

Posted by PPL SD N 1 SEDAYU On 11.16.00



Berikut ini kami menyediakan gambar-gambar motivasi untuk membuat kalian terus termotivasi dan selalu bersemangat dalam belajar dan meraih segala cita-cita ;)








Minat

Posted by PPL SD N 1 SEDAYU On 10.59.00


Apakah kamu tahu apakah itu minat?
Sebelum memahami arti minat, apakah kamu memiliki hobi?
Apa hobimu?
Nobita memiliki hobi membaca buku, karena dengan membaca buku Nobita merasa lebih senang dan nyaman saat mengisi waktu luang. Membaca buku bagi Nobita merupakan lautan ilmu, sehingga dengan membaca kita menjadi memiliki banyak pengetahuan. Apakah kamu tahu minat apa yang dimiliki Nobita? Membaca. Ya benar. Nobita memiliki minat membaca. Selain membaca, Nobita juga memiliki cita-cita untuk menjadi penulis agar teman-teman semua bisa membaca buku hasil karya Nobita.

Jadi, apa artinya minat? Minat tidak datang secara tiba-tiba. Minat datang karena adanya kesenangan dari dalam diri serta kebiasaan belajar, dari kebiasaan tersebut kita akan mengunggulkan kebiasaan yang kita senangi sehingga muncullah minat.


Bripka Muhammad Taufik Hidayat di depan rumahnya. Ia dan keluarga tinggal di bangunan yang sebelumnya kandang sapi.
Yogyakarta, Kompas.com – “Bapak tampar pipi saya. Ini bukan mimpi toh. Saya benar diterima menjadi polisi”. Itulah kata-kata pertama yang keluar dari mulut Bripda M Taufik Hidayat kepada ayahnya, Triyanto, saat pertama kali tahu kalau dia lulus menjadi calon anggota polisi.
Kata-kata itu bukanlah tanpa alasan. Sebab, meski dengan segala keterbatasan ekonomi, pemuda kelahiran 20 Maret 1995 ini perlu berjuang keras untuk dapat meraih cita-citanya menjadi anggota kepolisian. Terlahi dari keluarga tidak mamu, sejak kecil M Tufik Hidayat sudah terbiasa kerja keras untuk meraih apa yang diinginkannya.
Pendapatan Triyanto yang hanya sebagai buruh bangunan terbilang pas-pasan untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari. Belum lagi untuk membiayai sekolah Taufik dan ketiga adiknya. Tak jarang, Taufik harus menunggak biaya sekolahnya karena tak punya biaya.
Karena itu, demi dapat menyelesaikan sekolahnya dan membantu keuangan keluarga, Taufik rela ikut bekerja sebagai tukang gali pasir di Sungai Gendol.
“Saya bantu bapak menambang pasir di Sungai Gendol. Ya untuk biaya hidup dan biaya sekolah saya dan adik-adik”.
Menunda Mimpi
Lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), anak pertama dari empat bersaudara ini pun harus menahan cita-citanya mendaftar menjadi anggota kepolisian. Kebutuhan ekonomi memaksanya untuk bekerja di bekas sekolahnya, SMK 1 Sayegan, sebagai pembina Pramuka merangkan asisten perpustakaan.
“Honor saya dar pembina Pramuka dan asisten perpustakaan sekitar Rp 700.000” tuturnya.
Pada awal Desember2014 lalu, Taufk memutuskan untuk tidak melanjutkan pekerjaan di SMK 1 Sayegan. Ia membulatkan tekadnya untuk mendaftar menjadi calon anggota polisi di Mapolda DIY. Berkat kerja keras dan doa sang ayah, pada akhir Desember 2014Taufik lulus dari tes Calon Anggota Polisi dan mengikuti pendidikan di Sekolah Polisi Negara Selopamioro, Imogiri, Bantul.
“Saya tidak percaya, sampai minta bapak menampar pipi. Bahkan saat di gerbang SPN saya masih tidak percaya” ujar Taufik sambil tersenyum ketika mengingat satu fragmen dalam hidupnya.
Setelah lulus dengan pangkat Bripda, Taufik menjalani karier pertamanya di Direktorat Sabhara Polda DIY. Namun, lagi-lagi karena tidak punya biaya dan kendaraan, setiap pagi saat berangkat dinas, Bripda M Taufik harus rela berjalan kaki sekitar 7 kilometer dari rumahnya di Dusun Jongke Tengah RT 04 RW 23 Desa Sendangadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, menuju Mapolda DIY.
“Bangun subuh, salat, lalu jalan kaki ke Mapolda DIY. Kadang kalau pas ketemu teman ya bonceng” tuturnya.
Diakuinya, meski telah bangun subuh, tetapi dirinya sering terlambat masuk dinas. Keterlambatan itulah yang menuai kecurigaan dari atasannya. Setelah memberikan penjelasan dan mengecek kebenaran itu, atasan Bripda Taufik lantas meminjamkan motor pribadinya. “Sekarang saya dipinjami motor Pak Wadir Sabhara” ucapnya.
Hidup prihatin
Seperti bola tenis, ketika dilempar dengan keras ke tanah maka lentingannya akan lebih tinggi keatas. Seperti itulah tekad Bripda Taufik. Pahit getir dan kerasnya kehidupan yang dijalani anggota Sabhara Polda DIY sejak kedua orangtuanya bercerai menjadi kekuatan untuk melenting lebih tinggi.
Saat duduk di bangku SMP, Bripda Taufik harus menerima kenyataan pahit. Kedua orangtuanya bercerai. Rumah satu-satunya pun dijual oleh sang ibu.
Alhasil, Bripda Taufik bersama adiknya harus pindah rumah. Namun, karena uang tidak mencukupi untuk membeli rumah, Triyanto selaku ayah memutuskan untuk mengontrak bekas kandang sapi di dusun Jongke Tengah. Kandang sapi itu kemudian dialihfungsikan sebagai tempat tinggal.
“Per bulan bayar Rp 170.000. Ya memang seperti itu kondisinya. Lantainya masih tanah” ucap Triyanto.
Rumah semipermanen berukuran 2,5 m x 5 m kondisinya memang memprihatinkan. Bahkan karena belum ada biaya, daun pintu dan dinding sisi utara dibiarkan terbuka. Untuk mengurangi embusan angin udara malam dan tetesan air hujan, terpaksa pintu dan sisi yang masih terbuka ditutup dengan menggunakan spanduk-spanduk bekas.
Sekeliling bangunan yang ditempati Bripda Taufik pun merupakan kandang sapi yang dikelola kelompok masyarakat setempat sehingga bau menyengat kotoran sapi harus dirasakannya.
Di dalam rumah semipermanen itu hanya ada dua kasur tempat tidur. Dua kasur dengan kondisi berlubang itu dipakai oleh lima orang, yaitu tiga adiknya, ayah, dan dirinya. Bahkan, ketika Bripda Taufik tidur di rumah, Triyanto mengalah untuk tidur di mobil pikap beralaskan tikar dan beratap langit.
“Saya senang kalau piket dan tidak pulang. Soalnya kasihan bapak kalau tidur di luar. Bapak sering mengalah tidur di bak mobil” kata Taufik.
Melihat keadaan itu, di gaji pertamanya menjadi anggota kepolisian, Taufik berencana menggunakannya untuk mengontrak rumah lebih layak. Ini dilakukan demi ayah dan ketiga adiknya yang masih kecil-kecil.
“Nanti kalau gajian pertama, saya ingin gunakan untuk mengontrak rumah. Kasihan bapak dan adik-adik kalu tetap tinggal disana” tuturnya.


Tips meraih Cita-Cita

Posted by PPL SD N 1 SEDAYU On 10.45.00


Halo teman-teman. Ingin jadi apa kalian jika besar nanti? Apakah ingin menjadi guru? Atau ingin menjadi polisi? Atau mungkin yang lainnya. Nah, pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai cita-cita. Apakah diantara kalian tahu apa itu cita-cita? Jika belum tahu, simak ulasan berikut ini!
Cita-cita
Cita-cita berasal dari kata cita. Cita menurut KBBI berarti (1) rasa; perasaan hati, (2) cipta, (3) cita-cita, (4) cinta, (5) ide, gagasan.
Menurut KBBI cita-cita adalah (1) keinginan (kehendak) yang selalu ada di dalam pikiran. Pengertian yang kedua yaitu tujuan yang sempurna (yang akan dicapai atau dilaksanakan.
Bercita-cita menurut KBBI berarti (1) berkeinginan sungguh-sunnguh, (2) mempunyai tujuan yang sempurna.
Demikian tadi beberapa deskripsi mengenai cita-cita. Setelah membaca ulasan mengenai cita-cita diatas, apakah kalian memiliki cita-cita? Jika memiliki, apakah cita-cita kalian? Lalu, apa yang kalian lakukan untuk menggapai cita-cita tersebut?
Untuk menggapai cita-cita yang kalian inginkan, perhatikan tips-tips meraih cita-cita beriku ini.
1.      Jaga dan tumbuhkan cita-cita.
Cita-cita perlu ditumbuhkan agar kalian semangat menggapai cita-cita tersebut.
2.      Giat belajar dan berusaha.
Untuk menggapai cita-cita, kalian harus terus belajar dan berusaha. Dengan belajar, kalian akan mengerti hal yang tidak diketahui. Dengan berusaha, kalian akan meraih cita-cita yang kalian inginkan.
3.      Sukai cita-cita yang akan kalian raih.
Dengan menyukai cita-cita yang ingin diraih, kalian akan lebih semangat untuk mencapai cita-cita tesebut. Selain itu, kalian juga akan meraih kebahagiaan dan cita-cita yang diimpikan.
4.      Kembangkan kepribadian kalian.
Kembangkan kepribadian kalian untuk menjadi lebih baik lagi. Orang sukses adalah orang yang mau berusaha untuk berkepibadian baik, dan mengembangkannya sampai mampu untuk mewujudkan cita-cita.
5.      Tidak menyerah dan selalu mencoba.
Mencapai cita-cita adalah hal yang tidak sulit untuk dilakukan jika kalian mau berusaha dan terus mencoba jika kalian gagal.
6.      Kembangkan kemampuan yang kalian miliki.
Dengan mengembangkan kemampuan, kalian akan memiliki pengalaman untuk bekal kalian meraih cita-cita.
7.      Lakukan apa yang kalian bisa sekarang.
Dengan melakukan apa yang bisa dilakukan sekarang, kalian akan mencapai cita-cita dengan tepat waktu.
8.      Percaya pada kemampuan sendiri.
Percaya pada kemampuan sendiri. Berpikirlah bahwa kalian memiliki takdir sendiri yang berbeda dengan orang lain.
9.      Berpikir positif.
Dalam hal ini, kalian harus menanamkan pikiran bahwa kalian akan menggapai cita-cita tersebut. Jangan dengarkan kritikan orng yang penuh dengki dan hanya ingin menjatuhkan anda.
10.  Berdoa.

Hal yang paling penting dilakukan untuk meraih cita-cita kalian adalah berdoa. Doa adalah hal yang penting selain berusaha dan melakukan hal lain diatas.

Macam-Macam Profesi

Posted by PPL SD N 1 SEDAYU On 10.00.00














Disini, Nobita akan menjelaskan beberapa macam profesi yang dapat menjadi pedoman dalam memilih cita-cita kalian.









Guru adalah profesi yang mulia.
Guru mendidik dan memberikan
ilmu kepada siswa siswi di sekolah.











Dokter merupakan profesi yang
memberikan layanan kesehatan.
Ia bisa bekerja di rumah sakit, 
puskesmas, dan
membuka praktek sendiri di rumah.










Polisi adalah pengayom masyarakat
Polisi bertugas untuk menjaga kemanan dan
ketertiban di lingkungan.








Tentara berperan sebagai
pasukan untuk
menjaga pertahanan Negara
sehinggaNegara akan 
aman dan tentram.






Pilot adalah sebutan untuk
seseorang yang mengemudikan
pesawat terbang.  Pilot adalah 
profesi yang membutuhkan 
keahlian khusus untuk 
mengemudikan pesawat.








Nahkoda adalah sebutan untuk
seseorang yang mengemudikan 
kapal laut.
Nahkoda menegemudikan 
kapal melalui laut
dan samudera.








Pelukis adalah seseorang yang
menciptakan karya seni melalui
 gambar.
Gambar-gambar dilukis diatas 
kanvas menggunakan
kuas dan cat air.







Penari adalah seseorang yang berbakat
dalam bidang seni, khususnya tari.
Seorang penari dapat menciptakan
segala ekspresinya melalui
gerakan-gerakan







Penyanyi adalah seseorang yang
berbakat dalam bidang
seni khususnya suara.
Seorang penyanyi dapat mewujudkan
ekspresi dan perasaannya melalui
lagu-lagu yang dinyanyikan.








Wartawan adalah seseorang yang
bekerja dalam bidang jurnalistik.
Ia bertugas untuk mencari berita 
dan menyampaikannya kepada masyarakat.
Agar masyarakat dapat mengetahui
informasi terkini yang ada di sekitar kita.







Nah, macam-macam profesi diatas merupakan beberapa profesi yang dapat dijadikan pilihan cita-cita kalian. Lalu, mana yang akan menjadi cita-citamu?
  • Blogger news

  • Blogroll

  • About